Jumat, 20 Mei 2011

Vanishing On 7th Street



Sutradara                     Brad Anderson
Penulis Naskah            Anthony Jaswinski
Pemain                        Hayden Christensen, Thandie Newton
Durasi                         1 Jam 33 Menit
Rilis                             7 Januari 2011
Budget                        $ 10.000.000
Worldwide Gross        $ 1.068.682
Subtitle Rilis                10 Mei 2011
---------------------------------------------------------------------
Vanishing On 7th Street BRRip 720p
Mediafire
Part 1  -  Part 2  -  Part 3  -  Part 4

Password and thanx to
---------------------------------------------------------------------
Subtitle
---------------------------------------------------------------------
Vanishing On 7th Street DVDRip
Asixfiles

Register atau login dulu sebelum mengunduh, gratis kok
Thanx to
---------------------------------------------------------------------
Subtitle
---------------------------------------------------------------------
Trailer
---------------------------------------------------------------------
Resensi

            Hm, film dibuka di sebuah bioskop tempat Paul (John Leguizamo) bekerja. Tiba – tiba saja lisstrik padam dan seluruh orang di mal menghilang dan hanya meninggalkan pakaian mereka saja. Rosemary (Thandie Newton), seorang perawat di sebuah rumah sakit juga mengalami hal yang sama dengan Paul, dimana seluruh orang di rumah sakit menghilang.

            Pagi harinya, Luke (Hayden Christensen) juga mendapati bahwa seluruh orang di apartemennya menghilang. Tiga hari kemudian, Luke sampai ke sebuah bar dimana lampunya masih menyala karena adanya generator yang masih berfungsi. Dalam bar itu, Luke bertemu dengan James (Jacob Latimore), seorang anak berusia 12 tahun yang tinggal di dalam bar tersebut.

            Setelah pertemuan Luke dengan James, Rosemary pun datang dengan tujuan mencari bayinya yang menghilang. Setelah Luke menyelamatkan Paul. Luke menyadari bahwa pertemuan mereka semua bukanlah suatu kebetulan dan kegelapan yang membuat seluruh orang menghilang sedang merencanakan sesuatu untuk mereka dan terkadang, cahaya bisa menyesesatkan.

Awas !! Kemungkinan Mengandung SPOILER !!

            Dengan tema yang sering diangkat ke layar lebar ataupun video game, hal yang membuatku tertarik akan film ini adalah sang sutradara, Brad Anderson yang piawai dalam membuat film – film berkualitas, contohnya adalah The Machinist dengan cerita yang bagus serta membuatku tidak tega melihat penampilan Christian Bale yang seperti lidi namun patut diacungi jempol ditambah trailer yang menjanjikan dengan adegan pesawat yang jatuh yang langsung mengingatkanku pada film Pulse.


            Ada banyak orang yang tidak menyukai film ini karena tidak adanya penjelasan dalam film ini dan membuat film ini menggantung seperti jemuran baju. Menurutku sih sah – sah saja mengingat ini film misteri dan pastinya selalu akan ada misteri di dalamnya. Dulu, saya sendiri benar – benar jengkel akan film misteri yang selalu berakhiran menggantung. Namun lama – kelamaan saya sadar bahwa inilah film misteri. Untuk tak adanya penjelasan, saya juga bisa menerimanya semenjak menonton Cloverfield yang juga tanpa penjelasan itu.
Sebenarnya film ini menginginkan hal yang lebih dari ini. Dari wawancara pada sebuah majalah, sang sutradara, Brad Anderson mengungkapkan bahwa budget film ini tidak mencukupi untuk membawa semua ide yang dia dan tim kreatif punyai. Alhasil, akhirnya jadilah film ini yang sepertinya merupakan versi singkat dari ide sang  sutradara dan tim kreatif. Munkin dengan budget yang lebih lagi, film ini akan menjadi film yang lebih besar dan lebih bagus.

            Seperti film Monsters, sebelum diputar secara global, film ini bisa dipesan dan ditonton bagi mereka yang menginginkannya (Video On Demand), makanya kita langsung bisa dapat versi PPV (Pay Per View). Menurutku, film ini sudah bagus dengan kegelapannya yang kelam dan menakutkan itu. Film ini sendiri terinspirasi dari kejadian nyata tentang menghilangnya seluruh koloni di Pulau Roanoke yang terjadi pada tahun 1590. Ya, setidaknya ada hal yang nyata dan benar dalam film ini. Bahkan, sampai sekarang, menghilangnya seluruh Koloni Roanoke masih merupakan misteri besar hingga sekarang, termasuk juga arti tulisan Croatoan (bagi yang penasaran silahkan baca di Wikipedia).

Diharapkan sumbangannya untuk kemajuan blog ini
Terima kasih ^^

Tidak ada komentar:

Posting Komentar